Desain Instagram Harian AOI (980 x 563 px) (1)

Pentingnya Air Putih Untuk Fungsi Otak

Otak adalah bagian dari tubuh manusia yang memiliki fungsi yang sangat penting untuk membentuk jaringan yang sedikit didukung dari miliaran neuron, saling terhubung. Otak memiliki peran dalam mengatur perilaku homeostasis tubuh, gerakan, dan fungsi (tekanan darah, keseimbangan cairan, detak jantung, suhu tubuh). 
Otak manusia sendiri terdiri dari sekitar 73-75% air, yang penting untuk fungsi dan struktur otak, termasuk dalam proses komunikasi antar sel saraf.Ketika asupan air yang diberikan kepada otak tidak tercukupi, salah satu efeknya akan mempengaruhi kerja otak seperti sulit fokus dan konsentrasi terganggu. Berdasarkan riset dari The Indonesian Hydration Regional Study (THIRST)  menyatakan bahwa kekurangan kebutuhan air putih sebanyak 2% akan menurunkan fungsi otak. Usahakan untuk selalu memenuhi kebutuhan cairan harian mu dengan minimal minum 8 gelas air perhari atau setara dengan 2 liter. 

Maka dari itu air putih memiliki banyak manfaat bagi otak, diantaranya

1. Dapat membuat otak bekerja lebih cepat

2. Dapat meningkatkan konsentrasi

3. Menyeimbangkan mood dan emosi

4. Membantu tidur lebih nyenyak

5. Ingatan membaik jika minum air putih di siang hari

 

Ayo! Penuhi kebutuhan asupan cairan tubuh kamu dengan AOI Nano Cluster Water! Menggunakan teknologi paten dari Jepang, yang memotong kluster oksigen yang awalnya berukuran besar, menjadi berukuan NANO sehingga oksigen yang terdapat di dalam air dapat diserap oleh tubuh dengan lebih cepat dan efisien. Yuk! minum AOI Nano Cluster Water sekarang! #HealthyLifeWithAOI

Desain Instagram Harian AOI (980 x 563 px)

SAKIT KEPALA AKIBAT DEHIDRASI

SAKIT KEPALA saat sedang asyik beraktivitas? bisa jadi anda kekurangan asupan air di dalam tubuh kamu. Karena, dehidrasi bisa jadi salah satu penyebab sakit kepala loh!

kok bisa ya? Hal ini terjadi karena otak kita 80% terdiri dari air. Ketika Anda mengalami dehidrasi, jaringan otak Anda kehilangan air sehingga otak Anda mengecil dan menarik diri dari tengkorak. Ini memicu reseptor rasa sakit di sekitar otak, membuat Anda sakit kepala. Dehidrasi juga menyebabkan volume darah Anda turun hingga akhirnya menurunkan aliran darah dan oksigen ke otak. Pelebaran pembuluh darah di otak menyebabkan pembengkakan dan pembengkakan, memburuknya sakit kepala.

JADI APA YANG HARUS KITA LAKUKAN?

Cara yang paling efektif agar terhindar dari sakit kepala karena dehidrasi adalah dengan memperbanyak asupan air ke dalam tubuh kita. Nah, dengan AOI yang memiliki kandungan klaster air berukuran kecil membuatnya mudah menembus pembulub darah kapiler di dalam tubuh kita. Alhasil, dengan AOI dapat menghidrasi tubuh kita dengan lebih cepat!

Ditambah lagi, air yang diminum dapat secara efektif meningkatkan metabolisme dalam tubuh untuk menunjang aktivitas sehari-hari. Kemampuan AOI Nano Water untuk menghidrasi tubuh dengan lebih baik ini pun dapat membuat tubuh makin segar dan bugar.

4

Kebiasaan yang Dapat Mempercepat Penuaan Dini

Kebiasaan yang Dapat Mempercepat Penuaan Dini

Penuaan dini adalah salah satu masalah kulit yang terjadi akibat berbagai kebiasaan buruk yang terus dilakukan untuk jangka waktu yang lama. Kebiasaan yang Anda lakukan pada usia 20-30 tahun memiliki dampak besar pada bagaimana penampilan kulit Anda saat terjadi pertambahan usia.

Agar masalah penuaan dini tidak terjadi, Anda perlu menghindari kebiasaan yang justru dapat mempercepat penuaan dini. Berikut ini adalah beberapa di antaranya.

  • Mengonsumsi makanan tidak sehat

Penuaan dini terjadi karena Anda terus-menerus mengonsumsi makanan berlemak dan sarat akan karbohidrat. Makanan olahan, daging merah, roti putih, dan margarin juga dapat menyebabkan peradangan pada tubuh hingga memicu kerutan.

Untuk menghindari penuaan dini pada wajah, Anda harus mulai mengonsumsi ikan yang kaya akan omega 3, biji-bijian, buah, dan sayuran yang kaya vitamin C, beta karoten dan nutrisi lain yang baik untuk tubuh. Semua nutrisi tersebut mampu meningkatkan kesehatan kulit dan menyamarkan kerutan.

  • Minum alkohol

Penuaan dini juga dapat terjadi karena kebiasaan mengonsumsi alkohol. Jika ini menjadi kebiasaan, wajah Anda akan tampak lebih tua dibandingkan usia Anda yang sebenarnya. Alkohol adalah diuretik alami. Artinya, bila Anda minum banyak, tubuh makin terdehidrasi.

Pada kenyataannya, tubuh Anda bergantung pada cairan sehat, yaitu air agar dapat melakukan proses normal tubuh. Konsumsi air yang tidak mencukupi dapat menyebabkan kerusakan pada organ tubuh dan penuaan dini pada kulit wajah dan tubuh. Dengan berhenti minum alkohol, masalah penuaan dini pun dapat dicegah.

  • Stres

Tidak ada yang bisa menyebabkan proses penuaan dini secepat rasa khawatir, cemas, dan stres secara terus-menerus. Hasil penelitian menunjukan bahwa stres yang berkepanjangan dapat mengubah DNA. Stres kronis ini dapat dipicu oleh pekerjaan, masalah keluarga, ekonomi, dan pemicu lain. Masalah ini pun dapat meningkatkan tekanan darah, gangguan tidur, dan jerawat. Semua ini pun dapat membuat penuaan dini cepat terjadi.

  • Kurang tidur

Kurang tidur dapat menyebabkan gangguan kognitif dan kinerja memori. Seiring dengan berjalannya waktu, gangguan tidur yang berkepanjangan bisa berdampak parah pada sistem kekebalan tubuh, proses pengambilan keputusan, waktu respon, dan fungsi otak utama lainnya.

Kurang tidur juga dikaitkan dengan percepatan penuaan dini. Berkurangnya elastisitas kulit, pigmentasi kulit yang tidak merata, dan bengkak di bawah mata juga dikaitkan dengan kualitas tidur yang buruk. Agar masalah penuaan dini pada wajah tidak terjadi, Anda disarankan untuk tidur paling tidak 7-8 jam per hari di malam hari.

  • Kebiasaan merokok

Merokok juga dapat menjadi penyebab masalah kesehatan lain, seperti penyakit jantung, kanker, paru-paru, kemandulan, dan tekanan darah. Selain memicu masalah kesehatan, merokok juga dapat menjadi penyebab penuaan dini. Bahkan, merokok dapat mengaktifkan enzim yang dapat memecah elastisitas kulit.

Merokok juga dapat menghilangkan oksigen yang dibutuhkan oleh tubuh. Hal ini pun membuat kulit berubah warna menjadi terlihat pucat. Untuk mencegah penuaan dini akibat merokok, Anda pun disarankan untuk berhenti merokok agar masalah kulit dan kesehatan dapat diatasi.

  • Paparan sinar matahari

Paparan sinar matahari yang berlebihan dapat menyebabkan penuaan dini. Paparan sinar UV dapat melemahkan pembuluh darah dan sel-sel kulit yang menyebabkan tampilan kulit menjadi kering dan kasar. Selain itu, tanning bed juga dapat membuat Anda terkena radiasi 15 x lebih berbahaya dibandingkan duduk di bawah sinar matahari. Kebiasaan ini juga diketahui dapat menyebabkan bintik gelap, keriput, dan kanker kulit.

Agar terhindar dari masalah tersebut, Anda perlu mengoleskan tabir surya pada wajah dan seluruh tubuh. Agar masalah penuaan dini tidak terjadi, jangan lupa untuk selalu menghidrasi kulit dengan minum AOI Nano Water. Dengan demikian, kelembapan kulit akan senantiasa terjaga dan masalah penuaan dini dapat dicegah.

3.-Masalah-Kulit-yang-Sering-Dihadapi-Karena-Hidrasi

Masalah Kulit yang Sering Dihadapi Karena Dehidrasi

Apakah akhir-akhir ini Anda merasa kulit tampak bersisik dan sensitif? Jika demikian, bisa jadi kulit Anda mengalami dehidrasi parah. Tahukah Anda? Kondisi kulit dehidrasi dapat memicu masalah kulit lain. Untuk mengetahui masalah kulit akibat dehidrasi, simak terus penjelasan di bawah ini, ya!

Apa itu kulit terdehidrasi?

Kulit terdehidrasi adalah kondisi kulit yang disebabkan oleh faktor eksternal. Misalnya akibat cuaca dan perubahan musim, pola makan tidak sehat, kurang mengonsumsi makanan segar, dan pilihan lifestyle buruk misalnya konsumsi alkohol dan kafein.

Semua faktor tersebut dapat menguras kadar air dalam kulit dan membuat penampilan kulit kurang kenyal. Dehidrasi ditandai dengan kekurangan air, bukan minyak. Bahkan, jenis kulit berminyak pun dapat mengalami dehidrasi. Kabar baiknya, kulit dehidrasi hanya sementara dan dapat diatasi dengan kombinasi perawatan topikal dan perubahan lifestyle.

Masalah kulit akibat dehidrasi

Berikut ini adalah beberapa masalah kulit yang terjadi akibat mengalami dehidrasi. Disimak baik-baik, ya!

  • Kulit kering

Kulit kering diklasifikasikan sebagai jenis kulit dan diwariskan melalui genetika. Kulit kering cenderung tidak dapat memproduksi minyak alami yang memadai dan dikaitkan dengan ketidakseimbangan hormon atau tiroid yang kurang aktif.

Hal ini pun dapat menghambat produksi sebum kulit dan membuat kulit tidak bercahaya. Walaupun jenis kulit kering tidak dapat diubah karena genetika, tetapi Anda dapat memperbaiki penampilan dengan perawatan kulit yang tepat.

  • Garis-garis halus dan keriput

Apabila kulit mengalami dehidrasi, hal ini juga dapat memicu munculnya garis-garis halus dan keriput di wajah. Kedua masalah kulit tersebut umum terjadi bila Anda mengalami dehidrasi. Jika Anda mengabaikan kulit dan tidak segera membiasakan diri untuk minum air, hal ini dapat mempercepat munculnya tanda-tanda penuaan dini. Oleh karena itu, Anda disarankan mengonsumsi air minum yang cukup untuk menghindari masalah keriput dan garis-garis halus pada wajah.

  • Kulit kusam

Masalah kulit akibat dehidrasi lainnya adalah kulit kusam dan wajah tampak lelah. Dehidrasi memengaruhi kemampuan kulit untuk melakukan fungsi penting seperti pergantian sel. Tanpa hidrasi yang memadai, kulit tidak akan melepaskan lapisan terluar dan sel-sel kulit mati akan menumpuk pada bagian permukaan kulit.

Hal ini pun dapat berkontribusi pada pori-pori tersumbat dan warna kulit menjadi kusam. Untuk menghindari masalah kulit kusam, konsumsi AOI Nano Water agar kulit dapat terhidrasi dengan lebih cepat dan efektif.

  • Kulit tidak kenyal

Kulit kenyal digambarkan sebagai kulit sehat, lembut saat disentuh, dan tampak bercahaya. Namun, jika kulit Anda mengalami dehidrasi, hal itu membuat kulit tidak kenyal dan terasa kendur. Walaupun begitu, Anda dapat memperbaiki kondisi kulit tidak kenyal dengan perawatan rutin, baik secara eksternal maupun internal.

Secara eksternal, Anda dapat menggunakan produk perawatan kulit yang mengandung minyak agar kulit kembali terhidrasi. Sementara itu, Anda dapat menghidrasi kulit dengan minum AOI Nano Water sebagai solusi secara internal.

Jika Anda ingin memiliki kulit sehat, Anda tentu tidak ingin mengalami masalah kulit di atas, bukan? Untuk mencegah kulit kering, kusam, berkeriput dan kulit tidak kenyal, Anda dapat mengonsumsi AOI Nano Water.

Jadi, segera minum AOI Nano Water jika Anda ingin terbebas dari masalah tersebut. AOI Nano Water sangat mudah terserap oleh kulit sehingga kulit lebih cepat terhidrasi. Dengan demikian, masalah kulit di atas dapat dicegah. Kulit sehat pun dapat segera Anda miliki.

2

Hobi Olahraga? Selalu Sediakan AOI Nano Water, ya!

 

Sekitar 60 persen tubuh manusia terdiri atas air. Oleh karena itu, kita sangat memerlukan oksigen dan air untuk keberlangsungan hidup. Mengingat fakta-fakta tersebut, sangatlah penting bagi Anda untuk minum air ketika berolahraga. Dengan demikian, tubuh tetap terhidrasi dengan baik.

Apabila Anda melakukan olahraga yang menuntut banyak keringat, seperti sepak bola atau basket, Anda perlu energi lebih tinggi setiap hari agar ketahanan fisik tetap terjaga. Air minum biasa tidak akan mampu mencukupi kebutuhan tersebut. Anda perlu minuman yang dapat menghidrasi tubuh dengan efektif dan lebih cepat.

Pilihlah AOI Nano Water untuk membantu memaksimalkan performa tubuh untuk saat berolahraga. Barangkali Anda bertanya-tanya, kenapa harus selalu menyediakan AOI Nano Water saat berolahraga? Untuk tahu jawabannya, mari simak penjelasan selengkapnya berikut ini.

Mengapa tetap terhidrasi sangat penting selama berolahraga?

Cairan merupakan bagian integral untuk menjaga kesehatan tubuh. Air sangat penting dalam menjaga kesehatan jantung, otot, otak, dan untuk mengatur suhu tubuh melalui keringat. Tetap terhidrasi dengan baik selama berolahraga dapat meningkatkan kemampuan Anda secara keseluruhan. Baik untuk kinerja olahraga, tidur yang nyenyak, memfasilitasi detoksifikasi, dan membantu penurunan berat badan.

Sebagian orang sering lupa minum air selama berolahraga dan ini dapat menyebabkan dehidrasi. Kondisi dehidrasi dalam tubuh dapat memicu berbagai masalah, seperti kelelahan otot, keringat berlebih karena peningkatan suhu tubuh, pusing, dan pingsan. Untuk menghindari hal tersebut, Anda disarankan selalu minum air selama berolahraga, terutama olahraga yang intensif.

Bagaimana cara menghidrasi tubuh selama berolahraga?

Apabila Anda khawatir tentang asupan cairan selama berolahraga dan ingin menjaganya, sangat penting bagi Anda untuk minum setidaknya 2-4 liter air sebelum berolahraga, terutama bila cuaca sedang panas. Ini adalah aturan umum, tetapi akan bergantung pada faktor usia dan berat badan Anda.

Jika Anda berolahraga dengan tujuan untuk menurunkan berat badan, Anda harus minum lebih banyak. Hal ini karena air dapat membuang racun yang tidak diinginkan dari tubuh. Agar tubuh dapat terhidrasi dengan baik, Anda perlu AOI Nano Water karena air kesehatan ini sangat mudah terserap oleh tubuh.

Dengan minum AOI Nano Water, masalah dehidrasi pun dapat segera teratasi. Hindarilah minum jus buah, sport drink, atau air dengan rasa tertentu selama berolahraga. Fruktosa, gula utama yang terkandung dalam buah perlu waktu lebih lama dicerna dibandingkan gula lain. Jika nekat minum minuman tersebut saat berolahraga, hal ini dapat menyebabkan kram perut.

Perlu Anda tahu bahwa meskipun menghidrasi tubuh pra-olahraga itu penting, tetapi Anda juga harus mengganti cairan dan tetap terhidrasi pasca-olahraga. Minum air selama olahraga tidak hanya dapat mencegah Anda dari dehidrasi, tetapi juga menghilangkan rasa sakit, meningkatkan daya tahan tubuh, menjaga tingkat energi tetap tinggi, dan mengurangi risiko cidera otot.

Apa pun tujuan Anda untuk melakukan olahraga, Anda perlu ingat bahwa sehat dan bugar tidak datang dengan sendirinya. Anda perlu berusaha dengan baik dengan berlatih secara proporsional. Selain itu, Anda juga perlu minum AOI Nano Water untuk memaksimalkan kinerja tubuh saat berolahraga.

Tidak hanya dengan minuman, Anda juga perlu menyeimbangkannya dengan mengonsumsi makanan bernutrisi tinggi. Dengan memadukan makanan bernutrisi dan AOI Nano Water, Anda dapat meningkatkan performa tubuh saat berolahraga dan aktivitas yang lain. Dengan begitu, tubuh tidak mudah lelah dan lebih bugar.

1.-Manfaat-Minum-AOI-Nano-Water-Untuk-Kesehatan-dan-Kecantikan-Kulit

Manfaat Minum AOI Nano Water Untuk Kesehatan dan Kecantikan Kulit

Air kesehatan apa yang Anda minum saat ini? Apabila Anda peduli dengan kesehatan, Anda tentu akan mempertimbangkan untuk mengonsumsi air minum yang baik untuk tubuh. Tidak hanya untuk Anda, tetapi juga untuk seluruh anggota keluarga.

Salah satu minuman kesehatan yang memiliki banyak manfaat adalah AOI Nano Water. Jika Anda baru pertama kali mendengarnya, itu tidak masalah. Hal ini karena air minum AOI Nano Water adalah minuman kesehatan pertama di Indonesia yang dikembangkan dengan teknologi Nano Cluster Water dari Jepang.

AOI Nano Water diformulasi ulang dengan tujuan agar air yang Anda minum makin mudah diserap oleh tubuh. Selain itu, air kesehatan ini juga dapat mendistribusikan oksigen ke setiap bagian dalam tubuh dengan lebih baik. Hal ini membuat AOI Nano Water memiliki kemampuan untuk meningkatkan proses metabolisme tubuh.

Agar tidak penasaran, berikut ini adalah beberapa manfaat AOI Nano Water yang sangat baik untuk kesehatan dan kecantikan kulit.

  • Menghidrasi tubuh dengan lebih baik

Air kesehatan AOI Nano Water adalah klaster air yang memiliki ukuran kecil. Ukurannya yang lebih kecil ini membuatnya mudah menembus pembuluh darah kapiler di dalam tubuh. Apabila Anda minum air dengan kandungan molekul lebih sedikit, air dapat menghidrasi tubuh dengan lebih cepat.

Ditambah lagi, air yang diminum dapat secara efektif meningkatkan metabolisme dalam tubuh untuk menunjang aktivitas sehari-hari. Kemampuan AOI Nano Water untuk menghidrasi tubuh dengan lebih baik ini pun dapat membuat tubuh makin segar dan bugar.

  • Meningkatkan VO2 max dan kinerja olahraga

Oksigen yang terkandung dalam tubuh digunakan untuk menghasilkan energi agar dapat melakukan berbagai aktivitas. Keberadaan oksigen dalam tubuh selalu dikaitkan dengan VO2 max. VO2 max adalah tingkat konsumsi oksigen maksimal yang diukur selama latihan (olahraga) tambahan, yaitu latihan dengan intensitas yang terus meningkat.

VO2 max berasal dari tiga singkatan, yaitu ‘V’ untuk volume, ‘O2’ untuk oksigen, dan ‘max’ untuk maximum. Dengan kata lain, VO2 mengacu pada seberapa banyak oksigen dalam tubuh yang dapat diserap dan digunakan untuk berolahraga.

Oksigen sendiri adalah unsur penting dalam proses pernapasan. Ketika Anda menghirup oksigen, paru-paru akan menyerap dan mengubahnya menjadi energi yang disebut dengan adenosine triphosphate (ATP).

Makin tinggi nilai VO₂ max, makin banyak oksigen yang dapat dikonsumsi oleh tubuh. Pada kondisi seperti ini, tubuh menjadi makin efektif menggunakan oksigen untuk dapat menghasilkan energi adenosine triphosphate (ATP).

Apabila Anda berolahraga dan mengonsumsi air minum kesehatan AOI Nano Water, oksigen dapat diserap secara efektif dan maksimal ke dalam pembuluh darah kapiler pada organ paru-paru. Hasilnya, performa tubuh ketika berolahraga pun makin membaik.

  • Baik untuk menjaga kecantikan kulit

Dengan mengganti air biasa dengan AOI Nano Water, kinerja metabolisme dalam tubuh makin meningkat. Hal ini karena klaster air AOI Nano berukuran kecil dan memiliki efek infra merah ultra-jauh sehingga dapat meningkatkan kapasitas dari panas spesifik dan konduktivitas termal untuk menghasilkan metabolisme lebih tinggi saat diserap dalam tubuh.

Proses metabolisme dalam tubuh yang berjalan dengan baik mampu menjaga kesehatan tubuh sehingga kulit Anda menjadi sehat. Selain itu, apabila metabolisme dalam tubuh berjalan dengan baik, sistem pencernaan dalam tubuh pun makin lancar. Dengan demikian, tubuh dapat melakukan tugasnya dengan baik dan mampu menjaga kebugaran dan kecantikan kulit.